728x90 AdSpace

[1][Tentang Cinta][one][Tentang Cinta]
Latest News

Pengalaman Membuka Rekening BCA Tahapan Xpresi di KCP Sangatta

Jika mendengar kata Bank, pikiran kita tidak akan terlepas dari tabungan maupun investasi. Saat ini, banyak sekali produk yang ditawarkan oleh perbankan, tentunya dengan keunggulan yang ada pada masing masing produk.

Dan, beberapa hari ini saya rajin browsing untuk mempelajari satu persatu produk perbankan. Tetapi yang lebih saya dalami saat ini adalah Tabungan BCA Tahapan Xpresi. Karena produk BCA Tahapan Xpresi menawarkan biaya administrasi bulanan yang lebih rendah daripada produk BCA lainnya ( terutama untuk anak muda ) tanpa mengurangi fitur dan fasilitas. Selama perjalanan mengarungi lautan google,  saya menemukan berbagai masalah yang dialami oleh calon nasabah ketika akan membuka jenis tabungan ini ( BCA Tahapan Xpresi ). Salah satunya adalah yang di alami oleh sahabat blogger kita, yaitu Volare Amanda Wirastari, yang mengalami kesulitan ketika ingin membuka tabungan BCA tahapan Xpresi. Setelah menghubungi Kantor Pusat BCA melalui email, akhirnya masalah tersebut dapat terselesaikan dengan baik. Berikut screenshoot email balasan dari Halo BCA untuk Volare Amanda Wirastari.


Dari email tersebut dapat disimpulkan bahwa pembukaan Tabungan BCA Tahapan Xpresi dapat dilakukan di semua Kantor Cabang BCA karena bersifat Nasional dan rekening Tahapan Xpresi tidak ada batasan usia.

Untuk penjelasan lebih lanjut mengenai tabungan BCA Tahapan Xpresi bisa mengunjungi situs BCAatau lihat di bawah ini :

KENALI PRODUK

Tahapan Xpresi adalah tabungan khusus buat kamu yang berjiwa muda. Tanpa buku, Tahapan Xpresi dilengkapi dengan fasilitas e-Banking untuk kemudahan transaksi dan gaya hidup kamu yang lebih praktis. Kini Tahapan Xpresi tampil baru dengan design kartu yang beragam, khusus buat kamu yang kreatif, dinamis, dan berkarakter. Kamu bisa memilih lebih dari 50 desain kartu untuk Xpresi diri yang unik dan berbeda.

KEUNTUNGAN

Anak muda memang beda, dan BCA sangat memahami kebutuhan perbankan yang penuh gaya. Tahapan Xpresi memberikan ruang aktifitas agar tetap bisa eksis

Komunitas Tahapan Xpresi diwadahi dalam sebuah forum online di facebook.com/XpresiBCA dan @XpresiBCA. Percakapan online bisa dilakukan antara BCA dengan fans atau follower, atau sesama follower. Dialog yang sehat akan menciptakan komunitas yang kuat karena bermanfaat.

Setoran awal yang ringan dari Tahapan Xpresi, hanya dengan Rp 50.000. Lebih praktis, tanpa buku tabungan, cek saldo, mutasi atau transaksi cukup dengan e-Banking BCA.

Kartu Paspor Xpresi penuh gaya dan rancangan yang trendi. Di beberapa cabang BCA tertentu, desain kartu dapat juga dilengkapi dengan foto. Memiliki fungsi yang sama dengan Paspor BCA: ada Debit BCA dan Tunai BCA.

Kartu Paspor Xpresi tetap terdepan - langsung dapat fasilitas KlikBCA dan m-BCA, selanjutnya bisa memakai e-Banking BCA seperti: BCA Mobile, SMS Top Up atau SMS BCA.

Jangan lupa untuk menggunakan Paspor Xpresi di merchant berlogo Debit BCA. Selain sistem pembayaran yang mudah di kasir, juga bisa digunakan untuk menarik dana di ribuan ATM BCA, merchant berlogo Tunai BCA, ATM Prima, dan ATM jaringan Cirrus di seluruh dunia.

Bagi anak muda yang gaul, main game online, Forum Jual-Beli Kaskus dan e-Commerce seperti di blibli.com sudah menjadi bagian dari keseharian. Semua bisa dilakukan dengan internet banking KlikBCA.com. Selain itu, bayar e-Commerce jadi lebih praktis, bisa beli pulsa dan tiket Blitz agar bisa makin eksis.

Semakin rajin menabung, semakin besar pula kesempatan untuk ikut dan memenangkan program berhadiah Gebyar Tahapan BCA.

BIAYA
  • Saldo minimum ditahan Rp 10.000
  • Biaya Kartu Rp 25.000
  • Biaya administrasi bulanan Rp 5.000
  • Biaya penutupan rekening Rp 5.000
  • Tarikan tunai Rp 7.000.000
  • Transfer antar rekening BCA Rp 15.000.000
Limit kartu sama dengan kartu Paspor BCA Silver

CARA MENDAPATKAN PRODUK/ MEMBUKA REKENING

Cukup datang ke cabang BCA dan miliki kartu tabunganmu yang dinamis.
  1. Tidak ada batasan umur.
  2. Mengisi formulir pembukaan rekening dan kelengkapan dokumen.
  3. Menyertakan NPWP (<17 tahun menggunakan NPWP orang tua) atau mengisi form pernyataan tanpa NPWP
  4. Setoran awal Rp.50.000, setoran minimum selanjutnya Rp. 50.000
  5. Untuk nasabah perorangan dan tidak dapat digunakan untuk join account.
Persyaratan Umum Berdasarkan Usia


Umur >17 th
  1. Foto Copy Identitas Diri
  2. Foto Copy NPWP
Umur 12-17 th
  1. Fotokopi Kartu Pelajar*
  2. Fotokopi Akta Kelahiran/Kartu Keluarga
  3. Foto anak berukuran 3x4 cm
  4. Fotokopi Identitas Diri salah satu Orang Tua
  5. Membawa NPWP Orang Tua atau mengisi form pernyataan tanpa NPWP. Download formulir disini.
  6. Surat Persetujuan Orang Tua untuk Pembukaan Rekening
  7. Formulir Data Nasabah Perorangan (untuk data orang tua **).
Umur <12 th
  1. Pembukaan rekening dilakukan oleh orang tua (dengan status rekening wali)
  2. Fotokopi Identitas Diri Orang Tua
  3. Fotokopi Akta Kelahiran/Kartu Keluarga
  4. Fotokopi NPWP Orang Tua
Keterangan : 

  • *Jika tidak memiliki Kartu Pelajar mengikuti ketentuan pembukaan rekening untuk usia dibawah 12 tahun. 
  • **Jika orang tua belum memiliki rekening di BCA.
Bermodalkan informasi di atas, akhirnya hari ini ( 10 Juli 2015 ) saya mencoba untuk membuka Rekening Tabungan BCA Tahapan Xpresi di KCP Sangatta, Kutai Timur, Kalimantan Timur.

Ini merupakan kedua kalinya saya masuk ke Kantor BCA KCP Sangatta, dan seperti biasa ada security yang berjaga di dekat mesin ATM ( sebelum pintu masuk  menuju CS ). Sebelum masuk ke ruangan CS, terlebih dahulu ditanya security, ada keperluan apa, dan saya jawab membuka rekening, dan ketika itu pula dokumen asli seperti KTP dan SIM di periksa oleh security. Setelah di cek dan datanya benar ( tidak ada perbedaan antara data di KTP dan SIM ) saya kemudian diarahkan ke CS, dan kebetulan pada saat itu CS nya kosong jadi langsung dipanggil. Gak perlu repot antri, walaupun tetap dikasih nomor antrian 8.

Karena niat awal saya ingin membuka rekening BCA Tahapan Xpresi, sebelum CS mengisi form, saya terlebih dahulu menanyakan apakah bisa membuka rekening BCA Tahapan Xpresi. Dan respon CS pun cukup baik, ia kemudian mengambil form untuk pembukaan rekening Tahapan Xpresi, dan mulai memberikan penjelasan mengenai Tabungan BCA Tahapan Xpresi. Serta menanyakan kepada saya apakah yakin akan membuka tabungan Tahapan Xpresi tersebut. CS kemudian mengisi form tersebut dengan melihat data yang ada pada KTP. "Saat itu saya diminta untuk menunjukkan KTP, SIM, dan NPWP", untung saja saya memiliki NPWP karena pernah bekerja di perusahaan. huahahaa.

Dan, keistimewaan lainnya ketika membuka tabungan BCA di KCP Sangatta, Kutai Timur, Kalimantan Timur. Kita tidak perlu repot foto copy KTP/ SIM/ NPWP, karena nanti CS yang akan melakukannya. (kalau tau seperti itu, tadi saya tidak perlu repot- repot foto copy) . hmmmmmm.

Saat itu yang mengisi form pembukaan rekening adalah CS yang bersangkutan, saya hanya tanda tangan ini dan itu, di suruh menyamakan tanda tangan dengan yang ada di KTP.

Setelah beberapa menit berlalu, akhirnya selesai juga proses pembukaan rekening dan pada saat itu juga saya mendapatkan ATM Card, hanya diberi dua pilihan desain kartu. mungkin cuma itu stocknya. Untuk KCP cabang Sangatta, kartu ATM Tahapan Xpresi belum bisa menggunakan foto/ wajah kita, mungkin belum ada alatnya.

Namun, sebelum menerima kartu ATM, saya terlebih dahulu menanyakan, apakah bisa didaftarkan internet banking. CS pun mencoba mendaftarkannya melalui sistem komputer. Ternyata belum bisa, dan harus menunggu 1 x 24 jam untuk dapat melakukannya.

Dan, rencananya hari senin ( 13 Juli 2015 ) saya akan mampir ke BCA dan melakukan pendaftaran Internet Banking sekaligus meminta KeyBCA.

Overall, pelayanan dan respon CS di Bank BCA di KCP Cabang Sangatta cukup baik, terutama ketika melakukan pembukaan rekening untuk Tabungan BCA Tahapan Xpresi, dan Alhamdulillah pada saat itu CS nya sudah up to date mengenai Tabungan BCA Tahapan Xpresi. Jadi tidak perlu lagi mengirim email ke Halo BCA, seperti yang dialami teman teman blogger yang lain.

Sekedar tips untuk teman teman yang akan melakukan pembukaan rekening BCA, khususnya Tahapan Xpresi, agar kita menyampaikan kepada CS kalau kita akan membuka tabungan Tahapan Xpresi. Jika tidak seperti itu, kita akan langsung ditawarkan dengan produk Tahapan, dan selanjutnya akan diberi pilihan kartu Silver, Gold, atau Platinum. Dan jika permohonan ditolak ( bukan karena alasan dokumen tidak sesuai atau tidak lengkap ), kita bisa mengirimkan email aduan ke Halo BCA.
  • Blogger Comments
  • Facebook Comments

15 comments:

  1. Kak cara mengetahui nomer rekening kitanya gimana ya? Soalnya xpressi kan gak ada bukunya.

    ReplyDelete
    Replies
    1. 1. Lakukan transaksi (transfer) menggunakan ATM. Nanti nomor rekening kita tercetak di resi.

      2. Atau daftar Internet Banking BCA melalui ATM, lalu login ke website http://www.klikbca.com/ menggunakan Username dan Password yang diperoleh.

      Delete
    2. Kalo saya kemaren, no rek saya dituliskan dibalik kartu ATM (dibagian sebelah TTD) sama mbak CS nya

      Delete
  2. Kalo belum ada NPWP gimana ? Kan mahasiswa

    ReplyDelete
  3. Kalo belum ada NPWP gimana ? Kan mahasiswa

    ReplyDelete
  4. Kalau belum memiliki NPWP, biasanya melampirkan surat keterangan aktif sebagai mahasiswa. Tetapi semua itu tergantung kebijakan kantor cabang. Ada yang menerima, ada juga yang menolak. Pada dasarnya kalau umur lebih dari 17 thn, pendaftarannya harus menggunakan NPWP. Itu persyaratan dari BCA Pusat

    ReplyDelete
  5. Assalamu Alaikum wr-wb, perkenalkan nama saya ibu INDAH RAHAYU asal SURAKARTA, saya ingin mempublikasikan KISAH KESUKSESAN saya menjadi seorang PNS.

    Saya ingin berbagi kesuksesan ke seluruh pegawai honorer K1 dan K2 di instansi pemerintahan manapun, saya mengabdi kurang dari 10 tahun menjadi pegawai honorer belum terangkat menjadi PNS dan saya mengabdikan diri sebagai guru di sebuah desa terpencil di daerah Surakarta, dan di sini daerah tempat mengajar saya hanya dialiri listrik tenaga surya, saya melakukan ini demi kepentingan anak murid saya yang ingin menggapai cita-cita masing-masing.

    Pada suatu hari sekolah tempat saya mengajar mendapat tamu istimewa dari salah seorang pejabat tinggi dari kantor BKN PUSAT karena saya sendiri mendapat penghargaan pegawai honorer teladan, di sinilah awal perkenalan saya dengan beliau, dan secara kebetulan beliau menitipkan nomor Hp. pribadinya 0821-1247-7666 atas nama WARLI SH.M.SI, beliaulah yang selama ini membantu perjalan karir saya menjadi PEGAWAI NEGERI SIPIL.

    Alhamdulillah berkat bantuan bapak WARLI SH.M.SI.SK saya tahun ini bisa keluar, bagi anda yang ingin seperti saya silahkan hubungi bapak WARLI SH.M.SI dinomor 0821-1247-7666, siapa tau beliau bisa membantu anda

    ReplyDelete
  6. Mau tanya berapa brp biaya tranfer xpresi bca ke bri klo via atm bca. Trimakasih

    ReplyDelete
  7. Klo sudah punya rekening BCA, apakah masih bisa buka tahapan expresi BCA ? Mohon penjelasanbya, sebelumnya terlanjur datang ke bank BCA.

    ReplyDelete
  8. min aku mau coba buka tabungan xpresi. nah ktp ku depok. kalau buat di kcp jakarta bisa kan ya?? apa staratnya sama hanya ktp dan npwp?

    ReplyDelete
  9. @Irnanda : sepertinya bisa, tetapi ditanya keperluannya untuk apa
    @Rahayu : Kalau KTP tidak sesuai domisili biasanya menggunakan tambahan surat keterangan domisili, dan jika data di KTP maupun NPWP ( nama, ttl, alamat ) berbeda biasanya ditolak. Untuk mudahnya lebih baik buka tabungan di bank BCA depok ( sesuai domisili )

    ReplyDelete
  10. Harus pakai npwp kah? Saya baru lulus sma tahun 2015 kemarin. Saya gak kerja di perusahaan atau semacamnya, cuma pengangguran yang suka bikin kue dirumah, he he. Jadi apa saya masih bisa membuka rekening bca xpresi. Saya punya ktp, btw.
    Thanks infonya ^^

    ReplyDelete
    Replies
    1. Jika tidak ada NPWP kemungkinan di tolaknya lebih besar. kalau bisa mengurus NPWP terlebih dahulu

      Delete
  11. Wah bagus juga ya jenis tahapan BCA yang satu ini, apalagi bisa tarik tunai hingga 7 jt. Termasuk gede loh.

    ReplyDelete
  12. Gitu ya, apa ada alternatif lain? Misalnya pakai kartu keluarga atau pakai npwp orang tua? Apa memang harus mengurus npwp sendiri walaupun tidak/belum bekerja?

    ReplyDelete

Item Reviewed: Pengalaman Membuka Rekening BCA Tahapan Xpresi di KCP Sangatta Rating: 5 Reviewed By: asc